Senin, 19 Januari 2015

5 Kebiasaan yang Membuat Mata Sehat

5 Kebiasaan yang Membuat Mata SehatAnda pasti ingin punya mata yang sehat kan? Tapi pada kenyataannya kita sering melakukan kebiasaan buruk yang tanpa kita sadari bisa merusak mata kita. Contoh kecilnya adalah kebiasaan menatap gadget seperti ponsel, tab, dan laptop terlalu sering.
Mata adalah salah satu indera yang paling penting bagi manusia. Oleh sebab itu sangat perlu untuk mengetahui cara-cara yang dapat membuat mata lebih sehat. Dengan menerapkan pola hidup yang benar, secara tidak langsung mata juga akan lebih sehat dan lebih lama terhidar dari penyakit degenerasi.
Berikut 5 hal yang bermanfaat bagi mata :

Masalah Gangguan Seksual Serius Pada Perempuan

Masalah Gangguan Seksual Serius Pada PerempuanSiklus menstruasi yang tidak teratur sering kali dianggap hal yang biasa oleh kaum perempuan, tetapi kenali 6 gejala adanya gangguan kesehatan seksual yang tidak boleh diabaikan perempuan.
Meskipun beberapa hal adalah proses yang normal, seperti rasa sakit yang muncul saat ovulasi. Tapi gejala seperti nyeri panggul, gatal atau gejala lain bisa menjadi suatu hal yang serius.
Beberapa gejala ginekologi yang muncul kadang membingungkan seseorang. Berikut ini gejala yang menunjukkan masalah kesehatan seksual serius dan perlu mendapatkan bantuan yaitu :
1. Vagina kering
Kondisi ini biasanya terjadi pada ibu menyusui atau perempuan menopause yang bisa memicu rasa sakit saat berhubungan seks, selain itu vagina yang kering bisa menyebabkan bercak darah dan juga menjadi lebih rentan terkena infeksi.

Noda Kuning Di Sekitar Kelopak Mata Tanda Penyakit Jantung

Noda Kuning Di Sekitar Kelopak Mata Tanda Penyakit JantungBercerminlah dan perhatikan mata Anda, segera periksakan diri ke dokter jika terdapat garis atau bintik kuning di kulit sekitar kelopak mata. Itu karena garis tersebut bisa jadi penanda penyakit jantung.
Penelitian sebelumnya telah menetapkan bahwa baik xanthelasmata maupun arcus corneae merupakan endapan kolesterol. Namun, sekitar setengah dari individu yang memiliki salah satu atau kedua kondisi di atas ternyata tidak positif memilki kolesterol tinggi lewat tes darah.
Hasil ini membuat para peneliti ingin menyelidiki hubungan antara xanthelasmata danarcus corneae terhadap risiko serangan jantung, penyakit jantung, stroke, penebalan arteri atau kematian dini pada populasi umum.

Efek Samping Gigi Palsu

Efek Samping Gigi PalsuBanyak orang yang belum menyadari jika gigi asli telah hilang atau tanggal dan dibiarkan begitu saja maka akan memperbesar resiko terjadinya gangguan bagi kesehatan gusi dan gigi itu sendiri. salah satu gangguan yang bisa ditimbulkan adalah gigi akan kehilangan fungsi mekaniknya sebagai pengunyah makanan atau bahkan berbagai macam gangguan lain bagi kesehatan. salah satu solusi yang dapat dilakukan untuk mengatasi gangguan ini adalah dengan menggunakan gigi palsu atau gigi tiruan.
Berikut adalah beberapa efek samping gigi palsu :

Bahaya Sering Menyikat Gigi

Bahaya Sering Menyikat GigiBanyak orang ingin memiliki senyum cemerlang dan putih, gigi yang putih bersih masih menjadi simbol kesehatan dan sinyal bahwa sang pemilik senyum menjaga kebersihan dirinya. Gigi putih terawat juga menambah nilai plus saat seseorang tersenyum, maka tidak heran jika banyak cara dilakukan untuk mendapat gigi cemerlang, salah satunya adalah sikat gigi berkali-kali.
Secara umum untuk dapat memiliki gigi sehat dan putih bersih adalah dengan menyikat gigi minimal 3 kali dalam sehari yaitu pagi, siang dan malam hari sebelum tidur. Akan tetapi menurut beberapa para ahli kesehatan gigi, menyebutkan jika terlalu sering menyikat gigi justru akan menjadi penyebab timbulnya kerusakan gigi dan juga gusi. Sehingga para ahli tersebut justru menyarankan untuk menyikat gigi hanya dilakukan 2 kali sehari, yaitu pada pagi hari dan malam hari sebelum tidur.

Aturan Membersihkan Miss V yang Perlu Diketahui Wanita

Aturan Membersihkan Miss V yang Perlu Diketahui WanitaMiss V adalah organ vital bagi kaum wanita karena itu adalah satu hal yang mutlak harus mereka jaga bagi wanita, vagina atau Miss V bagian tubuh ini meski letaknya tersembunyi tidak boleh disepelekan dalam hal kebersihannya. Sangat penting untuk menjaga area Miss V tetap bersih agar tidak ada bakteri atau virus yang masuk sehingga menyebabkan masalah kesehatan.
asalah keputihan, iritasi hingga bau yang tidak sedap adalah beberapa hal yang bisa terjadi ketika wanita menyepelekan kebersihan area Miss V. Dalam menjaga kebersihan area intim tersebut selain menggunakan air, tak sedikit wanita yang juga memakai cairan pembersih khusus.
Untuk membersihkan area Miss V ini memang tidak mudah karena anatomi bagian tersebut cukup rumit. Seperti dikutip Everyday Health, alat kelamin wanita sebenarnya memiliki kemampuan membersihkan diri secara alami. Jadi Anda para wanita tidak perlu melakukan douching yaitu membersihkan Miss V dengan menyemprotkan air ke dalam, membersihkan dengan sabun wangi atau semprotan pembersih.

Penyakit Gagal Ginjal

Penyakit Gagal GinjalGagal ginjal adalah kelainan pada ginjal sehingga tidak bisa menjalankan fungsinya sebagai organ ekskresi. Hal ini tentu saja akan mempengaruhi fisiologis darah dan homeostatis tubuh.
Penyakit gagal ginjal ini dapat menyerang siapa saja yang menderita penyakit serius atau terluka dimana hal itu berdampak langsung pada ginjal itu sendiri. Penyakit gagal ginjal lebih sering dialami mereka yang berusia dewasa, terlebih pada kaum lanjut usia.
Penyebab
Terjadinya gagal ginjal disebabkan oleh beberapa penyakit serius yang diderita oleh tubuh yang mana secara perlahan-lahan berdampak pada kerusakan organ ginjal. Adapun beberapa penyakit yang seringkali berdampak kerusakan ginjal diantaranya :

Faktor Pertumbuhan Kanker

Faktor Pertumbuhan KankerKanker adalah suatu penyakit yang disebabkan oleh pertumbuhan sel-sel jaringan tubuh yang tidak normal. Sel-sel kanker akan berkembang dengan cepat, tidak terkendali, dan akan terus membelah diri, selanjutnya menyusup ke jaringan sekitarnya (invasive) dan terus menyebar (metastasis) melalui jaringan ikat, kelenjar  getah bening, darah, dan menyerang organ-organ penting seluruh tubuh.
Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa sel-sel kanker hidup bersama sejumlah faktor, baik dalam kandungan makanan ataupun yang lain. Terkait itu, kita perlu mengetahui sejumlah faktor pertumbuhan atau perkembangbiakan kanker.
Pertama, gula sebagai umpan kanker. Dengan mengurangi gula, berarti kita mengurangi suplai makanan penting bagi sel kanker. Kita bisa menggantikan gula dengan neutral sweet, equal, dan spoonful. Sayangnya, pengganti gula tersebut dibuat dari bahan aspartame yang berbahaya. Sebenarnya, kita dapat mengganti gula dengan pengganti yang bersifat alami, yakni madu atau tetes tebu, tetapi dalam jumlah yang amat sedikit.

Mengapa Stroke Termasuk Penyakit Yang Sangat Berbahaya?

Mengapa Stroke Termasuk Penyakit Yang Sangat Berbahaya?Stroke merupakan penyakit yang sangat ditakuti oleh kebanyakan orang. kenapa tidak, karena walau pun meunurut dokter kondisi fisik seseorang sangat sehat, tetapi secara mendadak mereka dapat terserang penyakit stroke, baik pria maupun wanita, tua atau muda.
Stroke termasuk salah satu penyakit noninfeksi, tidak disebabkan oleh bibit penyakit. Jadi memang tidak melibatkan bibit penyakit seperti bakteri maupun virus. Stroke sangat berkaitan dengan gaya hidup masa kini yang tidak sehat. Pergeseran gaya hidup tradisional menjadi gaya hidup yang tidak sehat ini menyebabkan timbulnya pergeseran penyakit, dari penyakit infeksi yang ditularkan bergeser ke penyakit noninfeksi yang tidak ditularkan (seperti stroke dan penyakit kardiovaskuler).

Apakah Penyakit Stroke Bisa Sembuh?

Apakah Penyakit Stroke Bisa Sembuh?Stroke merupakan suatu keadaan dimana terjadi kerusakan disuatu bagian otak, yang disebabkan tergangguannya aliran darah. Stroke ini dapat menimbulkan hilangnya fungsi dari bagian tubuh yang dikontrol oleh bagian otak yang rusak. Pada umumnya stroke jarang mengenai orang yang usianya dibawah 60 tahun, tetapi akan meningkat setelah usia tersebut.
Prediksi penyembuhan stroke bisa dilihat dari gejala dan tanda-tanda stroke yang dialami pasien. Jika perbaikan kesehatannya menampakkan kemajuan pesat, maka kemungkinan besar pasien akan pulih sempurna. Namun jika selama sekitar dua minggu masih menderita gejala berat, maka pasien perlu dirawat di rumah sakit lebih lama, apalagi jika pasien dalam keadaan tidak sadar/koma, tentu penyembuhan sulit dan tidak mungkin sembuh sempurna. Paling tidak, penyembuhan total atau sebagian akan makan waktu lama.

Hubungan Antara Ponsel Dan Resiko Kanker Otak Pada Anak

Hubungan Antara Ponsel Dan Resiko Kanker Otak Pada AnakDampak penggunaan ponsel masih menyisakan perdebatan panjang hingga saat ini. Ada pihak yang menyakini bahwa radiasi ponsel dapat mengganggu kesehatan. Namun, ada juga yang bersikukuh bahwa ponsel tidak berbahaya.
Selama ini beberapa studi yang mempelajari dampak gelombang radio yang dipancarkan dari ponsel akan lebih difokuskan pada orang dewasa dan adanya potensi risiko kanker otak pada pengguna ponsl tersebut. Tapi sayangnya para peneliti ini tidak yakin apakah perkembangan otak anak lebih rentan terhadap penggunaan ponsel jika dibandingkan orang dewasa. Hal tersebut karena sistem saraf anak-anak masih akan berkembang seiring dengan pertumbuhannya.
Berangkat dari kepenasaran tersebut, akhirnya para ilmuwan melakukan penelitian terbesar di dunia untuk menyelidiki apakah penggunakan ponsel dan gadget nirkabel lainnya akan mempengaruhi perkembangan otak anak atau tidak. Bagaimana dampak jangka pendek terhadap kesehatan dan apa dampak jangka panjang yang bisa ditimbulkan dari radiasi sinyal ponsel untuk anak-anak.

Ejakulasi Dini Ternyata Akan Menyiksa Wanita

Ejakulasi Dini Ternyata Akan Menyiksa WanitaKetika mendengar ungkapan ejakulasi, maka pasti Anda menyangka bahwa hal tersebut hanya terjadi pada kaum pria. Hal ini secara umum merupakan masalah yang menyangkut pencapaian klimaks yang terlalu cepat dan selalu diidentikkan dengan ketidakmampuan pria dalam memuaskan wanita diatas ranjang.
Tapi tahukan anda bahwa ejakulasi dini ini tidak hanya akan membuat pria menderita saja, tetapi justru wanita juga akan merasa sangat tersiksa dan bahkan frustasi dalam urusan ranjang.
Hal tersebut diketahui lewat sebuah survei terbaru yang menyebutkan bahwa wanita juga ternyata merasa sangat dirugikan oleh masalah seksual ini. Walaupun sudah umum terjadi, tapi menurut studi psikolog di Swiss ini ternyata ejakulasi dini juga akan membuat wanita menjadi stress dan bahkan bisa depresi. Penyebabnya bukan cuma durasi bercinta saja, tapi tingkat kepuasan yang minim dirasakan oleh wanita.

Hiperseksualitas dan Penyakit Menular Seksual

Hiperseksualitas dan Penyakit Menular SeksualHiperseksualitas adalah sebuah kelainan seksual di mana penderitanya mengalami keinginan untuk memperoleh kepuasan seksual yang berlebihan. Meskipun banyak studi menunjukkan bahwa hiperseksualitas bisa menyerang baik wanita dan pria, ada banyak orang yang menganggap hiperseksualitas adalah salah satu kondisi yang eksklusif untuk wanita.
Meskipun belum banyak dibicarakan dalam konteks sosial, adalah sebuah fenomena psikologis yang kerap menjadi bahasan yang menarik baik untuk seksolog maupun orang awam sekalipun. Meskipun kebanyakan dari mereka yang mengalami hiperseksualitas berusaha keras menutupi kecanduannya terhadap aktivitas seksual dalam kehidupan sehari-harinya, fenomena ini bisa dengan mudah mempengaruhi kehidupan anda dan bahkan bisa membahayakan kesehatan anda.

Cara Agar Gigi Tidak Berlubang

Cara Agar Gigi Tidak BerlubangGigi yang sehat akan selalu didambakan oleh semua orang, jika kita malas merawat gigi dan senang mengonsumsi makanan bergula yang sekiranya dapat membuat gigi berlubang.
Masalah gigi yang sering dialami banyak orang adalah masalah gigi berlubang yang kadang sedikit mengganggu penampilan Anda. Penyebabnya sering kali dari kebiasaan Anda yang suka mengonsumsi makanan dan minuman yang manis dan lengket. Masalah gigi berlubang ini juga banyak ditemukan pada anak dengan usia di bawah 12 tahun.
Selain itu, laman MeetDoctor.com juga menjelaskan bahwa kebanyakan dari mereka membiarkan giginya berlubang hingga membusuk. Jadi sudah terlambat saat ke dokter gigi karena infeksinya sudah dalam dan harus dicabut. Jika gigi sudah busuk dapat berpengaruh pada kesehatan tubuh secara keseluruhan. Gigi merupakan salah satu dari bagian sistem pencernaan. Bila ada gangguan, maka makanan tidak bisa dikunyah dengan baik sehingga lambung dan usus bekerja lebih keras.
Sebelum Anda mengalami masalah gigi berlubang, hendaknya Anda melakukan upaya pencegahan sebagai berikut :

Bahaya Cyber Sex Yang Perlu Anda Ketahui

Bahaya Cyber Sex Yang Perlu Anda KetahuiCyber sex adalah melakukan hubungan seks melalui internet menggunakan software atau media jejaring sosial. Bahaya cyber sex terjadi jika pelaku mengalami kecanduan atau melakukannya bukan dengan pasangan yang sah sebab berpotensi menyebabkan keretakan dalam rumah tangga.
Melakukan cyber sex dengan pasangan yang sah mungkin masih bisa digolongkan sebagai salah satu alternatif seks yang memanfaatkan dunia maya sebagai alat. Karena terpisah jarak yang jauh dan keinginan melepas libido maka sepasang suami istri bisa saja melakukan cyber sex untuk saling memuaskan satu sama lain. Itulah sebabnya ada yang menyebut cyber sex sebagai alternatif ngeseks di dunia maya.
Tapi apa jadinya jika cyber sex dilakukan bukan dengan pasangan resmi? atau bagaimana jika pelaku mengalami kecanduan? Apa saja bahaya cyber sex yang perlu diketahui oleh semua pengguna internet?
Banyak laporan penelitian yang menyebut bahwa internet adalah salah satu penyebab terjadinya perselingkuhan. Hal ini terjadi karena banyaknya layanan online sosial yang memudahkan orang berinterakasi dan melakukan banyak hal di internet.

Nefritis, Infeksi Ginjal Yang Timbul Tiba-tiba

Nefritis, Infeksi Ginjal Yang Timbul Tiba-tibaGinjal adalah organ ekskresi dalam vertebrata yang berbentuk mirip kacang. Sebagai bagian dari sistem urin, ginjal berfungsi menyaring kotoran (terutama urea) dari darah dan membuangnya bersama dengan air dalam bentuk urin.
Beberapa penyakit yang terjadi pada ginjal adalah gagal ginjal dan peradangan ginjal. Gagal Ginjal terbagi dua yaitu Gagal ginjal akut (GGA) dan Gagal ginjal kronik (GGK). Sementara Nefritis atau peradangan ginjal, adalah salah satu penyakit ginjal yang sering ditemui. Infeksi ginjal (Nefritis), hampir selalu dimulai dengan infeksi saluran kemih bagian bawah.
Nefritis tubulointerstisialis akut adalah gagal ginjal yang timbul secara tiba-tiba, yang disebabkan oleh kerusakan pada tubulus renalis dan jaringan di sekitarnya. Bisa juga disebabkan obat-obatan, dimana penderita mengalami alergi atau keracunan obat. Keracunan bisa terjadi akibat obat-obat tertentu, misalnya amfoterisin b dan aminoglikosida. Reaksi alergi bisa terjadi pada pemakaian penisilin, golongan sulfa, diuretik dan obat anti peradangan non-steroid (termasuk aspirin).

Apakah amandel harus dioperasi?

Apakah amandel harus dioperasi?Amandel yang di kalangan tenaga medik dikenal sebagai tonsil, adalah sebuah kelenjar getah bening raksasa. Ia tumbuh normal di kanan kiri belakang mulut dan mencapai bentuk yang paling besar kira-kira menjelang masuk usia 14 tahun. Jadi, di usia bayi amandel belum kelihatan, di usia tua amandel cenderung mengecil.
tonsilFungsinya membantu pertahanan tubuh bagi anak-anak di bawah usia 6 tahun melawan penyakit. Mulai anak usia 6 tahun ke atas fungsi amandel akan digantikan oleh pertahanan tubuh yang lain. Dengan bertambahnya usia seharusnya amandel tersebut akan mengecil dengan sendirinya, kecuali apabila sering terjadi infeksi/peradangan seperti batuk pilek dan adanya faktor alergi pada badan, amandel akan bertambah besar.

Beragam Bahaya Kesehatan Bila Malas Bersihkan Karang Gigi

Beragam Bahaya Kesehatan Bila Malas Bersihkan Karang GigiManusia kadang cenderung suka menyusahkan dirinya sendiri, bagaimana tidak? Mereka sudah mengerti akan pentingnya menyikat gigi bagi kesehatan. Namun, pada kenyataannya, sebagian besar orang tidak menyikat gigi dengan baik dan benar. Akibatnya, timbul karang gigi yang sangat membahayakan bagi kesehatan mulut dan gigi. Karena itu, sangat penting melakukan kontrol secara rutin ke dokter gigi setiap 6-12 bulan sekali.
Ke dokter gigi itu jangan hanya ketika giginya sakit saja. Kontrol rutin harus dilakukan setiap 6-12 bulan sekali, salah satunya untuk membersihkan karang gigi yang sangat berbahaya jika dibiarkan, kata dokter gigi Mia Gracia di Jakarta.

Penyebab Dan Gejala Ginjal Bocor

Penyebab Dan Gejala Ginjal BocorPenyakit yang satu ini lebih dikenal dengan sebutan ginjal bocor, istilah bocor ginjal sebenarnya tidak dikenal dalam dunia kedokteran. Istilah bocor ginjal mungkin diberikan oleh dokter yang mendiagnosis sindroma ini untuk memudahkan pemahaman.
Sindrom nefrosis bisa mengenai orang dewasa atau anak-anak. Pada anak-anak, gejala ini biasanya terjadi pada usia 3-4 tahun. Sebagian besar anak-anak ini menderita bentuk sindrom nefrosis yang disebut minimal change disease, penyakit dengan perubahan minimal. Kebocoran pada ginjal disebabkan oleh kerusakan pada pembuluh darah kecil (glomeruli) di dalam ginjal yang memfiltrasi/menyaring kotoran dan kelebihan air dalam darah. Glomeruli yang sehat menjaga protein dalam darah (terutama albumin) yang dibutuhkan untuk memelihara jumlah cairan yang tepat dalam tubuh (dari penyerapan hingga pengeluaran) melalui urin. Jika rusak, glomeruli membiarkan jumlah protein dalam darah keluar dari tubuh melalui urin.

Sakit Kuning Pada penderita Kanker

Sakit Kuning Pada penderita KankerKetika hati merusak hemoglobin, zat yang membawa oksigen dalam Sel darah merah, ia memproduksi bilirubin, yang kemudian tergabung dengan empedu, menghasilkan warna kuning-hijau. Empedu disimpan di kantung empedu. Saat seseorang makan, kantung empedu menekan empedu keluar melalui saluran empedu ke usus di mana jenis makanan tertentu diserap. Empedu kemudian dikeluarkan melalui kotoran, dan bilirubin membantu memberi warna kecokelatan pada kotoran.
Jika bilirubin dibentuk di aliran darah, ini tertinggal di kulit dan mata, menjadikannya berwarna kuning. Kondisi ini dikenal sebagai sakit kuning (atau icterus). Bilirubin yang berlebihan ini, sebagaimana dikeluarkan di urin, mengernhkan warna urin. Jika bilirubin tidak mampu melewati usus, warna kotoran menjadi lebih terang.

Waspada Gejala Kanker Saluran Empedu

Waspada Gejala Kanker Saluran Empedukanker saluran empedu merupakan tumor ganas yang berasal dari saluran empedu yang berada di luar liver,area dinding liver hingga bagian bawah empedu. Letak tumor pada posisi tersebut menjadikan diagnosa kanker saluran empedu dibagi menjadi 2 kategori yaitu kanker saluran empedu bagian dalam liver dan kanker saluran empedu bagian luar liver.diantaranya kanker saluran empedu di luar liver dibagi lagi menjadi kanker saluran empedu bagian atas (kanker saluran empedu pada mulu liver),kanker saluran empedu bagian tengah dan bawah, namun kanker saluran empedu pada mulut liverlah yang paling jarang ditemui.
Gejala kanker saluran empedu

Nutrisi Untuk Penderita Kanker

Nutrisi Untuk Penderita KankerTidak hanya pengobatan, pasien penderita kanker juga butuh nutrisi yang mencukupi. Nutrisi ini penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh, terapi, dan mencegah kanker kambuh kembali.
Kanker dan pengobatannya dapat mempengaruhi status nutrisi pasien. Bila intake nutrisi tidak terpenuhi dapat mengakibatkan stress emosi karena makanan sebagai suatu fungsi dasar tubuh dan berdampak pada aktivitas sosial. Ketidakmampuan makan atau kesulitan makan dapat mengakibatkan mempengaruhi fisik dan psikologis pada individu dengan kanker dan keluarga. Adanya penurunan berat badan pada sebagian pasien telah ditemukan pada diagnosa 2/3 pasien pada penderita kanker lanjut. Penurunan BB mempunyai pengaruh negative pada kemampuan untuk mentoleransi pengobatan kanker dan berhubungan dengan penurunan kelangsungan dan kualitas hidup. Menurut National Kanker Institute, 1/3 pasien kanker meninggal dikarenakan malnutrisi. Pengkajian status nutrisi dini dan intervenmsi diperlukan asuhan keperawatan kanker.

Bagaimana Struktur Jantung yang Normal?

Bagaimana Struktur Jantung yang Normal?Sebagai organ paling vital pada tubuh manusia, jantung layak mendapat perhatian tersendiri. Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa penyakit jantung adalah salah satu pembunuh nomor wahid di dunia sehingga kiranya kita perlu untuk mengetahui mengenai penyakit yang satu ini secara lebih mendalam. Disini kami akan berbagi pengetahuan berkaitan dengan penyakit jantung tersebut secara cukup lengkap. Untuk mengindarkan pembaca dari rasa jenuh membaca artikel yang terlampau panjang, kami akan bagi menjadi artikel-artikel yang berkelanjutan dengan kategori jantung (sedang dalam proses).
Bentuk jantung manusia lebih mirip kerucut yang tebal, bukan seperti yang digambarkan pada hari Valentine. Jantung terlingkup dalam dada antara paru-paru kiri dan kanan, dan dilindungi dengan baik oleh dinding dada dan sangkar tulang iga. Ukuran jantung normal besarnya kurang lebih sekepalan tangan Anda, dan beratnya hampir 350 gram pada orang dewasa. Jantung dapat berbobot paling berat 0,5 kg pada atlet yang sangat terlatih.

Bagaimana Bunyi Jantung Normal ?

Bagaimana Bunyi Jantung Normal ?Sepanjang hidup kita jantung berdenyut sekitar sekali setiap detik dan akan lebih sering saat kita melakukan aktivitas fisik. Anda dapat mendengarkan bunyi jantung melalui stetoskop. Ketika dua bilik mulai berkontraksi, katup mitral dan katup trikuspid menutup secara tiba-tiba. Kemudian, katup pulmonik dan aorta membuka, dan daun dari kedua katup ini bervibrasi karena tekanan tiba-tiba yang disebabkan oleh darah yang mendorong mereka untuk mengembang.
Bunyi jantung terutama ditimbulkan oleh penutupan katup mitral (terletak antara serambi kiri dan bilik kiri) dan trikuspid (terletak antara serambi kanan dan bilik kanan) yang disebut bunyi jantung pertama, dan itu sering diekspresikan sebagai lub jika Anda mengimitasikan keseluruhan bunyi jantung sebagai lub-dub. Segera setelah bunyi pertama meredup, tekanan dalam bilik turun, cukup untuk tertutupnya katup aortik dan pulmonik, dan terbukanya katup mitral serta katup trikuspid.

Kutil Kelamin Disebabkan oleh Human Papilloma Virus

Kutil Kelamin Disebabkan oleh Human Papilloma VirusKutil kelamin atau lebih dikenal dengan penyakit jengger ayam adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh human papillomavirus (HPV). Kutil kelamin berbentuk datar atau menonjol dengan tangkai (pedunkulata) seperti kembang kol, biasanya tumbuh pada alat kelamin dan daerah sekitar dubur.
Kutil kelamin adalah masalah kesehatan yang serius karena HPV adalah virus yang menjadi penyebab lebih dari 70% kanker serviks. Saat ini di Indonesia kanker serviks adalah penyebab kematian tertinggi pada wanita.
Human papillomavirus ( HPV ) ditularkan melalui hubungan seksual. Virus ini dapat menginfeksi pra dan wanita.

Waspada Bahan Kimia Penyebab Kanker

Waspada Bahan Kimia Penyebab KankerAnda pasti tahu jenis gelas plastik yang biasanya hanya digunakan sekali pakai saja. Dalam pembuatannya, gelas yang sering disebut dengan stereofoam tersebut memakai bahan kimia yang disebut styrene. Styrene merupakan salah satu jenis bahan kimia yang mesti diminimalisir penggunaannya dalam kehidupan manusia karena memiliki sifat karsinogenik atau menyebabkan penyakit kanker.
Selain styrene, menurut Departemen Kesehatan AS, ada bahan kimia lainnya yang bersifat karsinogen yakni Cobalt-Tungsen Carbide, Captafol, O-Nitrotulene, dan juga Riddelline. Penggunaan styrene untuk berbagai barang yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari sudah begitu luas mulai dari fiberglas, onderdil otomotif, pipa plastik, dan juga wadah minuman sekali pakai.
Orang yang terkena paparan styrene dalam jumlah yang tinggi akan beresiko terkena serangan kanker darah dan limfoma. Selain itu, ada juga fakta yang menunjukkan bahaya styrene bagi manusia karena bisa menyebabkan kanker pankreas dan esofagus.

Gangguan Mata Silau

Gangguan Mata SilauSelain rabun dekat dan jauh, rabun silau juga menjadi masalah utama yang dihadapi oleh kebanyakan individu di seluruh dunia.  Bukan saja menyulitkan pengliharan secara normal, rabun silau acapkali mengganggu berkendara seseorang terutama di waktu malam.
Dalam beberapa situasi, gejala kabur penglihatan membutuhkan perhatian segera, diantaranya :
  • Mereka yang mengalami kabur penglihatan secara tiba-tiba.
  • Mereka yang mengalami kebutaan parsial atau sepenuhnya pada sebelah atau kedua mata, meskipun sementara.

Penyakit Mata Keratitis

Penyakit Mata KeratitisKeratitis adalah peradangan pada kornea . Gangguan pada kornea merupakan penyakit yang fatal karena penanganan yang terlambat atau tidak sempurna menyebabkan penurunan penglihatan yang permanen, baik ringan hingga kebutaan. Komplikasi lain dari keratitis adalah timbulnya luka pada kornea ( ulkus kornea ) . Keratitis dapat mengenai seluruh rentang usia , jenis kelamin, dan ras.
Kornea merupakan suatu bagian mata yang transfaran yang ada di depan mata. Fungsi kornea adalah sebagai jendela mata dan merupakan jalannya sinar yang masuk dan akan di teruskan ke retina, sehingga kornea berperan penting dalam proses penglihatan . Fungsi lain drai kornea adalah sebagai lapisan pelindung. Kornea yang normal tidak memiliki pembuluh darah sehingga kornea menjadi transfaran.
Penyebab

Mengenal Lebih Jauh Azoospermania Dan Pengobatannya

Mengenal Lebih Jauh Azoospermania Dan PengobatannyaPenyakit azoospermia atau sperma kosong adalah momok yang sangat menakutkan dan ditakuti oleh pria, Karena perlu anda ketahui bahwa jika seorang pria menderita azoospermia maka akan susah untuk mempunyai keturunan, Namun jangan putus asa. Karena disini kami membawa kabar gembira untuk anda penderita azoospermia supaya bisa sembuh dari penyakit azoospermia.
Penyebab
  • Gangguan hormon
    Testis memerlukan hormon hipofisis untuk merangsang membuat sperma. Jika hormon tersebut tidak ada atau sangat kurang, maka testis tidak akan memproduksi sperma secara maksimal. Gangguan hormon bisa dsebabkan oleh obat-obatan tertentu, seperti androgen (steroid), antibiotik, dan obat-obatan untuk mengobati peradangan atau kanker. Rokok, alkohol, dan narkotika juga dapat menyebabkan gangguan hormon.

Awas Bahaya Asap Mesin Diesel Penyebab Kanker Paru-paru

Awas Bahaya Asap Mesin Diesel Penyebab Kanker Paru-paruMenurut WHO tersebut, bahaya polusi asap mesin diesel, dimasukan dalam kategori zat karsinogen yang memicu kanker paru-paru. Disamping itu karsinogen juga memiliki sifat hampir sama dengan racun arsenik, radiasi neutron yang mengandung strontium-90 yang mempunyai efek jauh lebih berbahaya dibandingkan dengan perokok pasif.
Keputusan WHO ini sejalan dengan penelitian Debra T. Silverman, peneliti kanker untuk pemerintah Amerika. Dalam penelitiannya 50 tahun paparan asap diesel pada 12 ribu pekerja tambang menunjukan resiko tujuh kali lebih besar terkena kanker paru-paru dibanding paru-paru normal bukan perokok.
Keputusan WHO ini diumumkan setelah seminggu pertemuan ilmiah, dengan memasukan asap diesel ke dalam kategori “karsinogen” group satu. Termasuk didalamnya asap rokok, asbes, radiasi ultraviolet, alkohol. Asap diesel juga dimasukan sebagai salah satu penyebab kanker kandung kemih.
Penyebab kanker paru-paru yang harus dihindari :

Pengobatan azoospermia

Pengobatan azoospermiaAzoospermia adalah istilah yang digunakan ketika seorang pria tidak mengeluarkan sperma sama sekali pada saat terjadi ejakulasi. Yang keluar hanya ada cairan yang kosong sel sperma. Ini adalah penyebab utama laki-laki subfertility, kondisi dimana seorang pria tidak mungkin untuk membuat seorang wanita hamil.
Sistem reproduksi laki-laki terdiri dari testicles atau testis, prostat, penis, skrotum, vas deferens, epididimis, dan duktus seminalis. Biasanya, testis dalam skrotum menghasilkan sperma, yang kemudian mengalir melalui epididimis, vas deferens, dan saluran mani. Sperma bercampur dengan cairan di dalam saluran mani untuk membentuk air mani, yang meninggalkan tubuh melalui penis.
Semen atau air mani adalah cairan kental, putih, berisi sperma dilepaskan selama ejakulasi. Masalah pada azoospermia berkaitan dengan masalah pada produksi sperma atau aliran sperma.
Ada beberapa macam jenis penyebab yang bisa menimbulkan terjadinya penyakit azoospermia diantaranya :

Tips Tahapan Untuk Kesehatan Jantung

Tips Tahapan Untuk Kesehatan JantungJantung adalah sebuah rongga organ berotot yang memompa darah ke pembuluh darah dengan berirama yang berulang. Kesehatan jantung satu hal yang harus Anda perhatikan, dimana penyakit jantung adalah salah satu penyakit yang sangat mematikan dengan tingkat kematian cuma dalam hitungan perdetik dan tanpa terasa oleh si penderita atau penyakit ini bisa datang secara mendadak tanpa disadari oleh si penderita. Penyakit jantung memang sangat sulit terdeteksi sehingga kerap disebut silent killer.
Berikut tips untuk meningkatkan kesehatan jantung juga kndisi kesehatan tubuh secara keseluruhan :
  • Cek tekanan darah, kolesterol, dan trigliserida
    Dengan mengecek tekanan darah, kadar kolesterol dan trigliserida secara rutin akan membantu Anda untuk memilih dari berbagai gaya hidup sehat yang akan Anda jalankan. Dengan melakukan pengecekan secara teratur juga akan membantu Anda mengontrol makanan yang anda konsumsi setiap harinya akan berpengaruh kepada kesehatan jantung anda