Senin, 21 Juli 2014

Cara Mudah Mengobati Pegal Linu

Pegal linu sering dialami orang yang banak menggunakan fisik. Sebab-sebab pegal linu antara lain : kerja berat, olah raga, perjalnan jauh, kelelahan atau kurang istirahat.
  • Gejala :
Badan terasa pegal
Rasa lelah dan lemas tidak berdaya
Nafsu makan berkurang.
Sembuhkan Pegal linu dengan menggunakan jamu dari bahan-bahan berikut.



  • Bahan :
Kencur (Kaempferia galangal) …………. 10 gr
Beras (Oryza sativa) ……………. 10 gr.
Kedawung (Parka roxburghii) ……………… 5 gr.
Jahe(Zingiber officinalis) ……………. 5 gr.
Jeruk nipis (Citurs Aurantifolia) ………… ½ buah.
Madu murni …………. 2 sendok makan.
Garam dapur……………. Secukupnya.
  • Cara membuat :
Kencur, beras, kedawung dan jahe ditumbuk halus menjadi satu, diberi air panas kemudian diperas dan disaring hingga mendapatkan 1 gelas air perasan.
Ambil ramuan diatas ½ gelas, masukkan madu, kuning telur, perasan jeruk nipis dan garam. Lalu diaduk rata.
  • Cara Penggunaan :
Diminum 2 kali sehari.
  • Saran-saran :
Istirahat atau baringkan badan
Jangan minum-minuman keras, jangan merokok
Mandi dengan air hangat.

 RESEP TRADISIONAL (2)
Bahan :

1.    Daun kecubung (Datura metel)
2.    Jahe (Zingiber officinale)
3.    Bawang merah (Allium cepa)
4.    Air.

Cara pembuatan ramuan :

1.    Lumatkan atau tumbuk Bawang merah, daun kecubung dan jahe secukupnya.
2.    Tambahkan sedikit air, aduk hingga rata.
3.    Ramuan siap beraksi

Cara pemakaian obat :

1.    Tempel atau balur pada bagian tubuh yan sakit.
2.    Lakukan secara rutin.
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih sudah mengunjungi artikel kami,semoga bermanfaat dan Bila ingin komentar silahkan komentar dengan sopan,.